Bahasa adalah kebiasaan. Semakin kerap digunakan maka semakin cepat seseorang menguasai bahasa tersebut. Dalam belajar bahasa Inggris selain kebiasaan juga dituntut kedisiplinan dan ketekunan. Proses yang terus menerus inilah yang bisa mengantarkan seseorang sukses dalam menguasai bahasa Inggris.
Ditulis dengan gaya bahsa yang tidak terlalu formal, dengan harapan isinya mudah dipahami secara rileks tetapi lebih menuju kepada kepraktisan dan kepragmatisan. Bahasanya agak ramah dengan gaya bahasa gaul populer, tidak terlalu menyimpang dari etika penulisan yang lazim digunakan dalam dunia tulis menulis.